Skip to main content

My Info

follow us

Melinjo kerap dijadikan sebagai campuran sayur asam atau sayur lodeh atau dijadikan sebagai keripik emping yang renyah.

Ternyata melinjo bisa untuk mengatasi darah tinggi atau hipertensi lho! Yang digunakan untuk mengatasi darah tinggi atau hipertensi adalah bagian kulit buahnya.

Hipertensi atau darah tinggi adalah kondisi di mana tekanan darah pada dinding arteri meningkat. Biasanya darah tinggi ditandai dengan rasa pusing atau sakit kepala, kelelahan, emosi yang tidak stabil, mual, dan muntah.

Cara lain mengetahui hipertensi adalah dengan mengukur tekanan darah dengan memeriksakan diri ke dokter.

Namun jangan khawatir, Anda bisa membuat oseng kulit melinjo untuk mengatasi darah tinggi atau hipertensi. Silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Siapkan kulit melinjo secukupnya yang sudah dicuci bersih, minyak zaitun, bawah putih, jamur tiram, dan garam.

Iris-iris bawang putihnya lalu iris-iris juga jamur tiramnya. Panaskan minyak zaitun lalu tumis bawang putih hingga harum lalu masukan jamur tiramnya.

Aduk-aduk rata lalu masukan kulit melinjo lalu tambahkan garam. Jangan terlalu menggunakan garam karena kandungan natrium pada garam juga bisa memicu darah tinggi.

Setelah matang silahkan angkat dan sajikan di piring. Oseng kulit melinjo pereda darah tinggi siap dinikmati.

Kulit melinjo mengandung anti oksidan dan protein khusus yang dapat menurunkan darah tinggi. Bahkan kandungan vitamin C dari kulit melinjo ampuh meningkatkan daya tahan tubuh.

Namun bagi penderita asam urat jangan berlebihan mengkonsumsi melinjo karena kandungan purin pada melinjo dapat memperparah penyakit asam urat.
Agar mudah mengakses My Info di smartphone, klik ikon 3 titikdi browser Chrome kemudian pilih "Tambahkan ke layar utama". Selanjutnya bisa mengakses My Info dari layar utama smartphone dengan klik ikon My Info.

You Might Also Like: