Skip to main content

My Info

follow us

Memiliki rumah minimalis dengan halaman yang luas adalah sesuatu yang banyak diharapkan orang sebagian orang. Apalagi untuk mereka yang mempunyai banyak hal untuk dimasukkan di dalam rumahnya tersebut.

Kenyataan jenis rumah minimalis banyak digunakan pada rumah yang memiliki lahan terbatas membuat si pemilik membutuhkan banyak trik untuk membuatnya dapat terisi secara maksimal tanpa menjadikannya terlihat sempit.

Jika Anda berencana untuk menambah sebuah ruangan pada rumah Anda dikarenakan ada hal lain yang perlu ditambah pada ruangan rumah,misalnya Anda ingin menambah kamar tidur dan dapur pada bagian belakang rumah tapi Anda tidak ingin membongkar bagian ruang yang sudah ada.

Dan jika Anda ingin melakukannya, ada baiknya Anda mengikuti beberapa tips sederhana berikut ini:
  1. Ketika Anda berencana nemambah ruang pada rumah, pasti Anda sudah memastikan bahwa terdapat ruang terbuka yang masih bisa digunakan. Misal pada bagian halaman belakang, Anda dapat memanfaatkan bagian belakang halaman yang masih luas untuk digunakan sebagai ruang tambahan seperti kamar atau dapur dan tetap menghadirkan taman namun dibuat mempunyai ukuran yang sedikit lebih sempit. Menambahkan ruang pada halaman belakang akan mengurangi kemungkinan untuk membongkar ruangan yang ada.
  2. Jika kenyataannya tidak ada ruang kosong, Anda dapat menjadikan beberapa ruang yang sudah ada menjadi multifungsi, misalnya ruang tamu atau ruang keluarga yang dapat digunakan pula sebagai ruang makan. Sebagai trik yang bisa dilakukan adalah gunakanlah furniture yang memiliki 2 fungsi seperti gunakanlah sofa berbentuk L bisa dibuat sama tinggi dengan kursi dan meja bundar yang dibuat setinggi meja makan. Dengan demikian digunakan sebagai sofa untuk bersantai masih tetap nyaman dan cukup tinggi untuk digunakan sebagai tempat makan.
  3. Agar dapur atau tempat tertutup lainnya yang diakibatkan oleh penambahan ruangan akan tetap mendapatkan sirkulasi yang tetap baik, maka dak beton pada bagian atas ruangan tersebut yang nantinya dapat berfungsi sebagai ruang cuci, jemur dan setrika yang diberi lupang atau void. Seluruh dak beton bisa ditutup dengan atap transparan dari bahan ringan seperti polikarbonat atau fiberglas. Ketiganya masih memungkinkan sinar matahari masuk dan dapat melindungi rumah dari hujan.

Ini merupakan artikel review. Segala bentuk dan akibat yang timbul atas materi di atas, sepenuhnya adalah tanggung jawab Urbanindo.com. Terima Kasih!

Agar mudah mengakses My Info di smartphone, klik ikon 3 titikdi browser Chrome kemudian pilih "Tambahkan ke layar utama". Selanjutnya bisa mengakses My Info dari layar utama smartphone dengan klik ikon My Info.

You Might Also Like: